Penjelasan

     Belajar tentang bahasa arab merupakan hal yang sangat penting, utamanya bagi anda yang sedang mendalami ilmu agama islam, seperti ilmua tafsir, kitab kining, dan lainnya.

Namun bagi pelajar pemula, hal dasar yang harus dikuasai adalah kalimat – kalimat seperti percakapan, menghafal mufrodats (kosakata) dan kaidah tata bahasa arab yang lainnya seperti nahwu shorof.

Namun, kunci yang paling utama ketika beajar bahasa yaitu dengan mempraktikannya langsung dan dibiasakan menggunakannya dalam kehidupan sehari – sehari, seperti yang biasa dipraktekkan pada pondok – pondok modern yang mewajibkan santrinya menggunakan bahasa asing langsung sebagai alat komunikasi sehari – hari.

Pada kesempatan kali ini, penulis akan memaparkan sedikit tentang beberapa hal untuk bekal belajar bahasa arab, terutama bagi kita yang masih pemula.

Untuk itu, mari langsung saja kita simak pemaparannya berikut!

Pengertian Belajar Bahasa Arab

Bahasa arab atau اللغة العربية ( al-lugah al-‘Arabīyah) merupakan salah satu bahasa yang termasuk kedalam rumpun bahasa semit serta berkerabat dengan bahasa Ibrani dan Neo Arami.

Dalam rumpun bahasa semit, bahasa arab ini memiliki penutur yang lebih banyak. Sekira 280 juta orang yang menuturkan bahasa ini dan sebagian besar adalah orang yang tinggal di Timur Tengah dan Afrika Utara.

Bahasa arab ini telah digunakan oleh 25 negara dan merupakan salah satu bahasa peribadatan terutama bagi umat Islam karena merupakan bahasa resmi yang digunakan dalam Al Qur’an.

Dari segi penyebarannya, bahasa arab ini terbagi menjadi beberapa macam dialeg yakni seperti :

  1. Dialeg bahasa arab modern yang diklasifikasikan sebagai salah satu makrobahasa yang terdiri dari 27 macam sub bahasa dalam ISO 639-3.
  2. Bahasa arab baku berasal dari bahasa arab klasik, yang merupakan satu – satunya rumpun bahasa arab utara kuno yang saat ini masih digunakan.
    Bahasa arab baku sering disebut bahasa arab sastra yang sering digunakan di madrasah dan universitas, kantor dan media massa.

Tips Belajar Bahasa Arab yang Menyenangkan

  1. Tips pertama yaitu banyak – banyaklah dalam menghafal mufrodats atau kosakata serta terjemahannya. Caranya agar tidak terlalu sulit yaitu, istiqomahkan dalam sehari menghafal 3 kosakata.
  2. Kemudian setelah dihafal kemudian coba cari dari 3 kosakata tersebut contoh kalimatnya seperti kata buku yang bahasa arabnya yaitu كِتَابٌ buatlah kalimatnya yakni “buku itu baru” bahasa arabnya الكِتَابُ جَدِيْدٌ. Terus begitu dengan cara, buat kalimat bahasa Indonesia terlebih dahulu kemudian baru cari bahasa Arabnya.
  3. Hafalkan banyak tentang kalimat – kalimat percakapan (muhaddatsah). Bisa dimulai dengan kalimat yang sederhana seperti kalimat perkenalan, kalimat obrolan ketika berada di kantor dan yang lainnya. Serta perbanyak refensi buku – buku tentang percakapan bahasa Arab.
  4. Belilah kamus bahasa arab seperti kamus Al Munawir dan Munjid dan pastikan anda sudah paham badaimana cara mencari kata – perkatanya.
  5. Buat percobaan menerjemahkan kitab yang berbahasa arab kedala bahasa Indonesia atau sebaliknya
  6. Coba seringlah membuat suatu karangan cerita dengan menggunakan bahasa Arab. Setelah itu mintalah kepada guru atau teman yang ahli dalam bidang bahasa Arab untuk mengoreksinya.
  7. Carilah kawan yang kemampuan bahasa Arabnya sama dengan kita dengan tujuan untuk motivasi kita supaya kita memiliki lawan kompetisi yang baik agar kita lebih semangat.
  8. Berugurulah atau belajarlah kepada orang yang ahli dalam bahasa Arab.
  9. Terakhir kunci utama yaitu terus belajar dan jangan pernah merasa puas

Pengertian Kalimah ( الۡكَلِمَةُ ) dalam Bahasa Arab

الۡكَلِمَةُ (al kalimah) menurut bahasa artinya yaitu “kata”. Sedangkan menurut istilahnya adalah suatu kata yang berdiri sendiri (mufrod) atau kata yang belum tersusun dengan kata – kata yang lainnya untuk membentuk suatu kalimat.

Macam – Macam Kalimat ( الۡكَلِمَةُ )

الۡكَلِمَةُ ثَلَاثَةُ أَنۡوَاعٍ : إِسۡمٌ – وَفِعۡلٌ – وَحَرۡفٌ artinya : “Kalimat itu dibagi menjadi tiga macam atau bagian : Isim, Fi’il dan Hurf”.

Apa itu Isim ( إِسۡمٌ )?

Kaidahnya : “فَالۡإِسۡمُ: كُلُّ لَفۡظٍ يُسَمَّى بِهِ إِنۡسَانُ أَوۡ حَيَوَانٌ أَوۡ مَكَانٌ أَوۡ أَيُّ شَيۡءٍ آخَرُ “

Isim (kata benda ) yaitu setiap kata dari yang berasal dari jenis benda seperti : manusia (nama manusia), hewan, tempat atau sesuatu yang lain.

Contoh : الأرْضَ artinya bumi, رِزْقًا artinya rizki, النَّاسُ artinya manusia dan yang lainnya.

Apa itu Fi’il فِعۡلٌ ?

Kaidahnya : وَالۡفِعۡلُ: كُلُّ لَفۡظٍ يَدُلُّ عَلَى حُصُوۡلِ عَمَلٍ فِي زَمَنٍ خَاصٍّ

Fi’il atau kata kerja adalah setiap kata yang menunjukkan suatu kejadian yang terjadi pada waktu tertentu yakni waktu yang terjadi (sekarang, lampau dan akan datang)

Contohnya yaitu :
اُكْتُبْ – يَكْتُبُ – كَتَبَ artinya menulis
اِضْرِبْ – يَضْرِبُ – ضَرَبَ artinya memukul

Apa itu Harf الۡحَرۡفُ ?

Kaidahnya : وَالۡحَرۡفُ: كُلُّ لَفۡظٍ لَايَظۡهَرُ مَعۡنَاهُ كَامِلًا إِلَّا مَعَ غَيۡرِهِ

Harf artinya huruf adalah setiap kata yang tidak diketahui maknanya secara sempurna tanpa disertai kata lain.

Contohnya yaitu :
وَ artinya dan
 مِنْ  artinya dari
إِلَى  artinya ke – kepada
فِيْ  artinya di – dalam
حَتَّى  artinya hingga
لاَ  artinya tidak – tidak ada
إِنْ  artinya jika
dan lainnya.

Berikut ini adalah beberapa macam bagian yang ada dari Isim, Fi’il dan Harf, yaitu :

Baiklah, demikianlah pembahasan mengenai belajar bahasa Arab dan bebeapa tips – tipsnya. Dari pembahasan diatas, itu adalah modal awal kita untuk mempelajari bahasa arab yakni tentang pengertian الۡكَلِمَةُ dan pembagiannya.

Source Artikel : https://rumusbilangan.com/belajar-bahasa-arab-mudah/

Source Video : https://www.youtube.com/watch?v=P9r1a2buw9M